Rabu, 02 Mei 2012

SEJARAH DAN PEMAIN PSMS SAAT INI



Sejarah PSMS

Pada tahun 1930 berdirilah Medansche Voetbal Club (MSV), diyakini sebagai cikal bakal klub yang saat ini dikenal dengan nama Persatuan Sepakbola Medan dan Sekitarnya atau PSMS Medan. Akan tetapi sumber lain ada juga yang mengatakan bahwa secara resmi tim yang berjuluk Ayam Kinantan ini berdiri semenjak tahun 1950.

Di masa Perserikatan PSMS bisa disebut sebagai salah satu raja kompetisi dengan 5 kali gelar juara dan beberapa kali runner-up, namun ketika sepakbola Indonesia memasuki era profesional belum sekalipun PSMS mencicipi gelar juara. Musim perdana Liga Indonesia 1994/95 PSMS keluar sebagai tim medioker di posisi 9 klasemen akhir Wilayah Barat.

Liga Indonesia 2001 tim Ayam Kinantan nyaris saja menjadi juara jika seandainya mereka tidak kalah adu penalti di babak semifinal oleh tim yang akhirnya menjadi juara PSM Makassar. Padahal ketika babak penyisihan PSMS menjadi juara Wilayah Barat begitupun hingga babak 8 besar PSMS menyapu seluruh pertandingan dengan kemenangan.

Puncaknya ketika tahun 2003 PSMS mengalami degradasi ke Divisi I, hal ini lebih merupakan semacam percobaan karena praktis setahun kemudian Ayam Kinantan kembali ke Divisi Utama hingga akhirnya menembus Liga Super Indonesia tahun 2010.

Kisruh yang melanda sepakbola nasional juga turut memberi kontribusi bagi perkembangan PSMS Medan. Menghadapi kompetisi ISL 2011/12 pihak manajemen serta pemain terbagi menjadi dualisme sehingga masing-masing pihak mengklaim sebagai PSMS yang asli. Akan tetapi tim PSMS yang mengikuti ISL 2011/12 memenangkan hati sebagian besar supporter. Tak hanya itu bahkan kiper Timnas seperti Markus Maulana lebih memilih untuk bermain bagi PSMS ISL. Selebihnya PSMS bisa dianggap sebagai klub mapan yang setelah diaudit berhak mengkuti kompetisi sepakbola nasional.


Pemain Bintang / Top Scorer
Osas Saha mencetak 11 gol.
Luis Alejandro Pena mencetak 4 gol.
Zulkarnain mencetak 3 gol.
Arie Supriyatna mencetak 2 gol.
Niko Ostanika mencetak 2 gol.
Sulaiman Alamsyah Nasution mencetak 1 gol.
Sasa Zecevic mencetak 1 gol.
Nastja Ceh mencetak 1 gol.
Susunan Pemain

NamaPosisi
0Ruben WuarbanaranMidfielder
5Sasa ZecevicDefender
8Shin Hyun JoonMidfielder
27Alrian SuhaibiGoalkeeper
2Edi KurniaGoalkeeper
21Arie SupriyatnaAttacker
81Eko Prasetyo AriyantoDefender
30Novi HandriawanDefender
29RahmadDefender
23Ramadhan SaputraDefender
22Sulaiman Alamsyah NasutionMidfielder
0Ananias FingkreuwAttacker
17Jimmy MakMidfielder
4Ledi UtomoDefender
9Luis Alejandro PenaMidfielder
13MasrudinMidfielder
14Muhammad AntoniMidfielder
32Wawan WidiantoroDefender
11ZulkarnainMidfielder
31Anton SambaMidfielder
16Denny RumbaDefender
8Sigit SudarmawanAttacker
10Osas SahaAttacker
19Niko OstanikaAttacker
6Zainal AnwarMidfielder
33Nastja CehAttacker
3Wiganda PradikaDefender




Tidak ada komentar:

Posting Komentar